Kategori: Berita Kesehatan

Cara Cek Sertifikat Vaksin Covid, Bisa Tanpa Pedulilindungi

Cara Cek Sertifikat Vaksin Covid, Bisa Tanpa Pedulilindungi

Seperti yang diketahui, bahwa seiring membaiknya kondisi penyebaran Covid-19 di Indonesia, pemerintah telah melakukan beberapa penyesuaian. Salah satunya dengan mengubah beberapa syarat untuk perjalanan menggunakan transportasi udara.

Perubahan paling signifikan yaitu terdapat pada pelaku perjalanan yang sudah melakukan vaksin kedua atau ketiga tidak perlu lagi menunjukkan hasil negatif tes rapid antigen maupun PCR.

Walaupun begitu, pelaku perjalanan masih membutuhkan aplikasi PeduliLindungi. Sebab, aplikasi ini dapat membuktikan bahwa seseorang sudah mendapatkan vaksin kedua dan ketiga.

Oleh karenanya, penting bagi masyarakat untuk mengetahui cara cek dan download sertifikat vaksin Covid-19.

Sertifikat vaksinasi Covid-19 saat ini dibutuhkan untuk mengakses sejumlah layanan, fasilitas, dan tempat publik. Nah, jika tidak bisa menunjukkan sertifikat vaksin Covid-19, maka Anda tidak mendapatkan izin untuk masuk ke fasilitas publik tersebut. Seperti restoran, mall, dan masih banyak lagi.

Jika Anda sudah menjalani dua tahap vaksin covid, maka akan ada dua sertifikat yang diberikan.

Cara Cek Sertifikat Vaksin Covid-19

Anda bisa cek sertifikat vaksin Covid-19 dengan beberapa cara berikut ini, tanpa harus mempunyai aplikasi PeduliLindungi.

Cara cek sertifikat vaksin Covid-19 antara lain berikut ini:

1. Melalui SMS

  • Jika Anda sudah melakukan vaksinasi Covid-19, Anda akan memperoleh SMS dari nomor 1199 yang menyatakan bahwa
  • Anda telah berhasil mengikuti vaksinasi tahap pertama.
  • SMS tersebut berisi nama lengkap, nomor NIK, nomor tiket vaksin, dan jadwal vaksin dosis kedua lengkap dengan tanggal serta lokasi vaksinasi.
  • Dalam pesan singkat tersebut, juga tercantum link untuk melihat sertifikat vaksin digital sebagai bukti bahwa Anda sudah selesai melakukan vaksin tahap pertama.

2. Melalui Situs PeduliLindungi

Anda juga bisa cek sertifikat vaksin Covid-19 melalui situs resmi PeduliLindungi. Caranya sebagai berikut:

  • Kunjungi situs PeduliLindungi dengan cara mengunjungi situs resmi pedulilindungi
  • Di halaman utama, pilih opsi “Lihat Tiket & Sertifikat Vaksinasi”
  • Ketika di-klik, Anda diminta untuk memasukkan nomor HP yang sudah didaftarkan untuk melaksanakan program vaksinasi
  • Selanjutnya, masukkan kode OTP yang dikirim melalui SMS untuk proses verifikasi
  • Setelah berhasil masuk, klik menu “Sertifikat Vaksin” yang berada di samping kiri
  • Nanti akan muncul sertifikat vaksin Covid-19 tahap pertama maupun tahap kedua.

Cara Cek Sertifikat Vaksin Covid, Bisa Tanpa Pedulilindungi

3. Melalui WhatsApp

Terdapat fitur baru Chatbot WhatsApp yang dibuat untuk mempercepat respon pengaduan masyarakat terkait sertifikasi vaksinasi yang biasanya dilakukan melalui email dan call center 199.

Langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Pengguna dapat masuk ke aplikasi WhatsApp yang ada di smartphone Anda
  • Lalu hubungi nomor chatbot WhatsApp
  • Sertifikat PeduliLindungi selanjutnya akan keluar dengan tulisan “Selamat Datang di WhatsApp Resmi Kemenkes RI. Untuk memulai, silakan klik Menu Utama dan pilih layanan,”. Lalu klik pada pilihan “Menu Utama”
  • Selanjutnya, centang pada pilihan “Sertifikat Vaksin”, kemudian klik “Kirim”
  • Nanti, pengguna akan diminta untuk memasukkan nomor telepon yang terdaftar pada aplikasi PeduliLindungi
  • Setelah itu, input 6 digit OTP yang dikirim ke smartphone dan masukkan kode OTP yang diterima
  • Jika ingin mendownload sertifikat vaksinasi, klik pada kolom yang dibutuhkan lalu akan muncul sertifikat vaksinasi

Selain tiga cara tadi, Anda juga bisa mendownload sertifikat vaksin Covid-19 melalui aplikasi PeduliLindungi.

Sebelum mendownload sertifikat vaksin Covid-19, Anda harus mengunduh terlebih dahulu aplikasi PeduliLindungi. Anda dapat mengunduhnya melalui Google PlayStore maupun AppStore.

Cara melihat sertifikat vaksin Covid-19 melalui aplikasi PeduliLindungi adalah sebagai berikut:

  • Buka aplikasi PeduliLindungi lewat smartphone Anda
  • Kemudian, isi nama lengkap dan nomor HP Anda di kolom yang disediakan
  • Nanti Anda akan menerima kode OTP yang dikirimkan melalui SMS
  • Buka aplikasi PeduliLindungi, lalu masukkan kode OTP tersebut
  • Setelah selesai membuat akun, Anda akan menuju halaman utama
  • Untuk cek sertifikat vaksin Covid-19, klik ikon “Profil” yang terletak di sebelah kanan kolom “Cari Zonasi”
  • Pada menu “Profil”, klik opsi “Sertifikat Vaksin”, lalu pilih “Periksa”
  • Isi NIK dan nomor HP yang didaftarkan untuk melaksanakan program vaksinasi
  • Pada halaman selanjutnya, akan tertera sertifikat vaksinasi tahap pertama maupun tahap kedua
  • Jika Anda ingin mendownload sertifikat tersebut, cukup dengan mengklik salah satu tahap penyuntikan vaksinasi
  • Setelah itu, klik “Ya” untuk mengunduh sertifikat vaksinasi
  • Jika proses download selesai, nanti sertifikat vaksin Covid-19 akan tersimpan di penyimpanan smartphone Anda secara otomatis

Jika sudah melakukan vaksinasi tetapi sertifikat vaksin belum muncul, Anda bisa melakukan hal-hal berikut ini:

  • Anda bisa mengajukan keluhan melalui email sertifikat pedulilindungi
  • Format email berisi data lengkap, nomor NIK, tempat tanggal lahir, dan nomor ponsel
  • Anda juga diminta untuk melampirkan foto dan kartu vaksinasi
  • Agar bisa langsung diproses, Anda bisa langsung menyampaikan biodata lengkap serta foto selfie dengan KTP untuk menjelaskan keluhan apa yang Anda dapatkan.

Itu dia cara cek sertifikat vaksinasi Covid-19, bisa juga tanpa aplikasi PeduliLindungi. Semoga bermanfaat.

Senangnya Warga Ikut Vaksin COVID Booster Berhadiah Sembako di Tanah Abang

Senangnya Warga Ikut Vaksin COVID Booster Berhadiah Sembako di Tanah Abang

Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menggelar vaksinasi Corona dosis ketiga atau booster di Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat. Warga yang ikut vaksin di sini bakal diberi hadiah sembako.

“Hari ini kami menyiapkan sampai 2.000 dosis, jadi kami siap untuk memberikan vaksinasi kurang lebih 2.000 orang,” kata Dirresnarkoba Polda Metro Jaya Kombes Mukti Juharsa kepada wartawan google translate, Sabtu (23/4/2022).

Wakil Kepala Polres Metro Jakarta Timur Ajun Komisaris Besar Polisi Ahmad Fanani mengatakan, kegiatan vaksinasi itu diadakan oleh Polsek Matraman dengan target 250 peserta mulai dari remaja usia 18 tahun ke atas hingga lanjut usia.

Dia mengatakan bahwa antusias warga RW03 mengikuti vaksinasi COVID-19 dosis ketiga cukup tinggi. Dia menyebut saat ini sudah banyak masyarakat yang sadar pentingnya vaksin.

Mukti mengatakan paket sembako yang dibagikan berisi beras 5 kilogram. Dia berharap target vaksinasi hari ini tercapai.

Senangnya Warga Ikut Vaksin COVID Booster Berhadiah Sembako di Tanah Abang

“Kita targetkan hari ini minimal 1.500, kalau dilihat dari animo masyarakat sepertinya akan terpenuhi,” katanya.

Dia mengatakan hari ini merupakan hari terakhir sentra vaksinasi booster di Pasar Tanah Abang. Menurutnya, ada 7.910 orang yang telah divaksin dalam 7 hari sentra vaksinasi beroperasi.

“Hari ini hari terakhir pelaksanaan vaksin di Tanah Abang, ada kemungkinan setelah Idul Fitri akan dibuka kembali,” katanya.

Seorang peserta vaksin, Tian (32), mengaku senang ada sentra vaksinasi di Pasar Tanah Abang. Dia mengatakan keberadaan sentra vaksinasi tersebut membuat mudah orang yang ingin mendapat vaksin COVID-19 booster.

“Hari ini hari terakhir pelaksanaan vaksin di Tanah Abang, ada kemungkinan setelah Idul Fitri akan dibuka kembali,” katanya.

Seorang peserta vaksin, Tian (32), mengaku senang ada sentra vaksinasi di Pasar Tanah Abang. Dia mengatakan keberadaan sentra vaksinasi tersebut membuat mudah orang yang ingin mendapat vaksin COVID-19 booster.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Fadil Imran mengharapkan program vaksinasi tersebut bisa membantu masyarakat aman dari ancaman COVID-19 dan bisa lebih khusyuk dalam menjalankan ibadah Ramadhan.

Program vaksinasi “booster” tersebut juga diharapkan memudahkan masyarakat yang hendak mudik Lebaran karena salah satu syarat mudik yang diterapkan pemerintah adalah wajib mendapatkan vaksin dosis ketiga.

BPJS Kesehatan Hapus Kelas 1,2,3, Ini Perkembangan Terbarunya

BPJS Kesehatan Hapus Kelas 1,2,3, Ini Perkembangan Terbarunya

Pemerintah memastikan akan mengubah layanan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) BPJS Kesehatan menjadi satu layanan tunggal atau kelas standar.

Dengan kebijakan ini, artinya kelas BPJS Kesehatan yang saat ini terdiri dari kelas 1, 2 dan 3 akan dihapuskan. Sehingga di masa depan, penerapan kelas BPJS akan dipukul rata.

Lantas, bagaimana perkembangan terakhir rencana ini?

Rencananya uji coba kelas standar akan dilaksanakan pemerintah pada Juli 2022 di beberapa rumah sakit milik Kementerian Kesehatan. Saat ini masih menunggu aturan teknisnya diterbitkan.

“Aturannya dalam proses, pentahapan nanti kita lihat hasilnya seperti apa. Jadi di Juli 2022 itu akan dimulai di RS vertikal yang dimiliki kemenkes,” ujar anggota DJSN Iene Muliati kepada media.

Tak hanya fasilitas layanan yang menjadi tunggal, namun iurannya juga. Artinya, semua masyarakat akan membayar nilai yang sama untuk fasilitas JKN nya.

Namun, sampai saat ini pemerintah belum menetapkan berapa iuran yang akan diberikan. Pembahasan mengenai kasus covid indonesia hari ini masih dalam pembicaraan.

“Tarif nanti. Saat aturan ada, besaran iurannya juga ada di dalamnya. Mudah-mudahan di Juli bisa selesai semua pembahasan,” kata Iene.

Sebelumnya, Saleh Partaonan Daulay, Anggota Komisi IX DPR pernah mengusulkan agar besaran iuran BPJS Kesehatan, jika kelas standar diterapkan dengan nilai Rp 75.000. Karena berhitung berdasarkan aktuaria kelas 3 dan kelas 2.

BPJS Kesehatan Hapus Kelas 1,2,3, Ini Perkembangan Terbarunya

Di sisi lain, Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) menghimbau agar pemerintah dan otoritas dalam menerapkan tarif iuran BPJS Kesehatan kelas standar harus mempertimbangkan kondisi finansial dan daya beli peserta mandiri.

Ketua YLKI Tulus Abadi menjelaskan kelas standar secara harfiah memang merupakan amanat Undang-Undang Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN), oleh karena itu pemerintah kata Tulus sebaiknya harus mempertimbangkan kemampuan para peserta mandiri atau Peserta Bukan Penerima Upah (PBPU) terutama yang Kelas III.

Artinya tarif kelas standar BPJS Kesehatan harus bisa dijangkau untuk semua kalangan atau harus lebih murah dari tarif yang berlaku saat ini.

“Tarif ini, memang dengan kelas standar ini kan harapannya akan menjadikan tarif yang lebih rasional kepada masyarakat. Tapi, implikasinya ke kelompok menengah ada kenaikan,” ujar Tulus kepada media.

“Artinya pemerintah untuk menetapkan sistem tarifnya harus ada kajian komprehensif yang memperhatikan semua kepentingan, semua stakeholder. Khususnya di kelas menengah ke bawah, terutama yang Kelas III,” kata Tulus melanjutkan.

Seperti diketahui, sejak Januari 2021 iuran BPJS Kesehatan Kelas III peserta PBPU telah mengalami kenaikan. Iuran yang berlaku saat ini adalah sebesar Rp 42.000 per bulan, namun pemerintah memberikan subsidi sebesar Rp 7.000 per anggota.

Sehingga peserta PBPU Kelas III BPJS Kesehatan harus membayar Rp 35.000 per bulan, naik Rp 9.500 dari sebelumnya hanya Rp 25.500 per bulan. Sementara untuk Kelas I Rp 150.000 per bulan dan Kelas II Rp 100.000 per bulan.

Adapun bila mengalami keterlambatan atau tunggakan pembayaran, maka akan ada denda yang dikenakan. Besaran denda diatur dalam Perpres No. 64 Tahun 2020 di mana denda yang dibebankan sebesar 5% dari biaya diagnosa awal pelayanan kesehatan rawat inap dikalikan jumlah bulan tunggakan.

Pun jika dilihat dari jumlah kepesertaannya, berdasarkan data DJSN, Kelas III memiliki jumlah peserta yang tidak bisa dibilang sedikit, yakni sebanyak 23 juta orang atau tepatnya 23.126.007 peserta per Juni 2021.

“Kalau dengan kelas standar artinya nanti Kelas III kan terjadi kenaikan itu yang harus ada perhitungan kemampuan finansial, daya beli, dan lain sebagainya,” ujar Tulus.

14 Orang Sembuh, Kasus Covid-19 Aktif di Palangkaraya Sisa 47 Pasien

14 Orang Sembuh, Kasus Covid-19 Aktif di Palangkaraya Sisa 47 Pasien

Sebanyak 14 pasien Covid-19 di Kota Palangkaraya dinyatakan sembuh, sehingga tinggal tersisa 47 pasien kasus Covid-19 aktif yang masih menjalani perawatan. Hal itu diungkapkan Wali Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, Fairid Naparin, Rabu (20/4/2022).

Fairid mengatakan, sampai Selasa (19/4/2022) Kota Palangkaraya mencatat total ada 17.701 orang terkonfirmasi positif Covid-19, sebanyak 17.116 di antaranya sudah sembuh. Artinya tingkat kesembuhan warga dari virus Corona mencapai 96,70 persen.

Meski tingkat kesembuhan tinggi, masyarakat tetap diminta selalu waspada terhadap penyebaran Covid-19. Selain itu juga harus selalu menaati aturan yang ada dengan melaksanakan protokol kesehatan secara ketat.

Apalagi Satgas Penanganan Covid-19 Kota Palangkaraya juga mencatat sebanyak 538 pasien corona meninggal dunia.

Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19, Pemerintah Kota Palangkaraya melalui tim gugus tugas terus melakukan berbagai upaya mulai dari sosialisasi, deteksi dini, pengamanan hingga penanganan kasus.

Apalagi, lanjut dia, beberapa kasus merupakan penularan baru dan lainnya merupakan kontak erat atau terpapar dari anggota keluarga terdekat.

“Belum lagi saat ini kita telah masuk Bulan Ramadhan dan dilanjutkan Idul Fitri. Mari kita pastikan di bulan yang kita nantikan setiap tahun ini dilaksanakan dengan aman, nyaman dan dengan kondisi kesehatan terjaga,” katanya dalam video viral.

14 Orang Sembuh, Kasus Covid-19 Aktif di Palangkaraya Sisa 47 Pasien

Prokes Ketat

Pemerintah bersama berbagai pihak terkait pun menggencarkan vaksinasi sebagai upaya meningkatkan daya tahan tubuh menghadapi paparan virus tersebut.

Pihaknya pun akan menegakkan peraturan penerapan protokol kesehatan secara tegas. Setiap pihak yang terbukti melakukan pelanggaran akan dikenakan sanksi sesuai aturan yang berlaku.

Fairid juga meminta jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan pemerintah setempat tetap produktif selama Ramadhan 1443 Hijriah.

Dia mengatakan, Ramadhan justru harus dijadikan ASN semakin semangat dalam bekerja dan melayani, karena momen tahunan yang dinantikan umat Islam ini banyak mengandung kebaikan sehingga harus bisa dimaksimalkan.

Vaksin AstraZeneca Ditolak Banyak Negara Miskin, Ini Kata WHO

Vaksin AstraZeneca Ditolak Banyak Negara Miskin, Ini Kata WHO

Puluhan juta dosis vaksin Covid-19 AstraZeneca yang didistribusikan Vaccines Global Access (COVAX) dilaporkan ditolak oleh negara miskin. Global Alliance for Vaccines and Immunization (Gavi) mengungkapkan sebagian negara lebih memilih vaksin J&J, Moderna, dan Pfizer.

Hibah sebanyak 35 juta dosis vaksin AstraZeneca ditolak karena penunjuk waktu kadaluarsanya yang singkat, yakni hanya 6 bulan. Hal ini menjadi tantangan, terutama di negara yang memiliki keterbatasan infrastruktur sehingga tidak bisa cepat memberikannya pada warga.

“Ada indikasi preferensi umur penyimpanan yang tidak bisa dipenuhi dengan suplai vaksin AstraZeneca untuk menjaga dari varian omicron,” ujar juru bicara untuk Gavi seperti dikutip dari WHO, Sabtu (16/4/2022).

Gavi mengaku telah mendorong AstraZeneca untuk mengajukan perpanjangan tanggal kadaluarsa ke Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). AstraZeneca belum memberikan tanggapan, tetapi disebut tengah berusaha bekerja sama dengan regulator dan WHO untuk memperpanjang umur penyimpanan.

Vaksin AstraZeneca Ditolak Banyak Negara Miskin, Ini Kata WHO

WHO sendiri sebelumnya sempat mengatakan telah memperpanjang anjuran penyimpanan untuk vaksin AstraZeneca yang diproduksi oleh India, Covishield, dari 6 bulan menjadi 9 bulan.

Sebelumnya Filipina juga menangguhkan penggunaan vaksin AstraZeneca untuk masyarakat di bawah usia 60 tahun. Keputusan ini diambil setelah regulator Eropa menemukan kemungkinan hubungan kasus pembekuan darah langka di antara beberapa penerima dewasa.

Badan Obat-obatan Eropa (EMA) dan regulator obat Inggris Medicines and Healthcare products Regulatory Agency (MHRA) menemukan vaksin AstraZeneca memiliki hubungan dengan masalah pembekuan darah meski manfaatnya tetap lebih besar dibanding risiko.

Menanggapi hal ini, AstraZeneca mengatakan sedang bekerja dengan regulator Inggris dan Uni Eropa untuk mendaftar kemungkinan pembekuan darah otak sebagai “efek samping potensial yang sangat langka”. Selain soal keamanan, soal pasokan juga menimbulkan tanda tanya di sejumlah negara.

AstraZeneca merupakan vaksin corona termurah yang ada saat in, dengan pasokan cukup banyak. Vaksin ini juga tidak perlu pendingin ekstrem seperti vaksin lainnya. Hal ini menjadikan AstraZeneca menjadi vaksin unggulan program inokulasi di negara berkembang dan COVAX.

Gejala Varian Omicron XE ke Orang yang Sudah Divaksin Lengkap

Gejala Varian Omicron XE ke Orang yang Sudah Divaksin Lengkap

Varian Covid-19 kembali ditemukan bernama XE. Orang yang terinfeksi varian ini memiliki gejala dan tingkat keparahannya bergantung pada vaksinasi dan kekebalan yang didapatkan dari infeksi sebelumnya.

Media melaporkan gejala pada orang yang terkena varian XE pada beberapa orang bisa ringan. Namun untuk orang lain bisa lebih parah.

Untuk gejala varian XE memang belum bisa disebutkan secara signifikan. “Namun nampaknya gejala yang timbil mirip dengan yang ditimbulkan oleh omicron asli,” kata dokter penyakit dalam di Johns Hopkins Bayview Medical Center di Baltimore, Erica Johnson seorang fans mu, dikutip dari berita kesehatan, Jumat (15/4/2022).

Sebagai informasi saja, gejala varian BA.1 (omicron asli) dan BA.2 (omicron siluman) ringan mulai dari batuk, demam, kelelahan, dan kemungkinan kehilangan indera perasa atau penciuman. Beberapa orang yang terinfeksi juga melaporkan gejala pilek, masalah pencernaaan, sakit kepala, dan juga ruam kulit.

Gejala Varian Omicron XE ke Orang yang Sudah Divaksin Lengkap

Zoe Covid-19 Study melaporkan gejala varian XE hampir mirip dengan yang terlihat pada pasien BA.2, yakni:

  1. Sakit kepala
  2. Sakit tenggorokan
  3. Nyeri otot
  4. Demam
  5. Diare
  6. Mual
  7. Muntah
  8. Sakit perut

Varian XE sendiri merupakan hasil mutasi dari BA.1 dan BA.2, serta disebut sebagai cicit omicron. XE juga diyakini sangat menular dan membuat keampuhan vaksin untuk Covid-19 dipertanyakan.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) melaporkan XE 10 kali lebih menular dari omicron. Angka tersebut menjadi tingkat penularan tertinggi dari seluruh strain yang ada sebelumnya.

Sejak awal tahun ini, XE telah teridentifikasi di Inggris. Sejak saat itu, telah ditemukan lebih dari 600 kasus varian tersebut.

2 Kandidat Vaksin COVID-19 Sinopharm Khusus Omicron Disetujui untuk Uji Klinis

2 Kandidat Vaksin COVID-19 Sinopharm Khusus Omicron Disetujui untuk Uji Klinis

Anak perusahaan Sinopharm pada Sabtu, 16 April 2022 mengumumkan bahwa dua kandidat vaksin COVID yang dikembangkan oleh unit China National Biotec Group (CNBG) untuk menargetkan varian Omicron telah disetujui untuk uji klinis sebagai booster di Hongkong.

Para ilmuwan diketahui berlomba-lomba untuk memelajari suntikan yang secara khusus digunakan untuk melawan Omicron.

Sebab, data menunjukkan bahwa antibodi yang dimbulkan oleh vaksin berdasarkan strain yang lebih tua menunjukkan aktivitas yang lebih lemah untuk menetralkan varian Virus Corona yang sangat menular itu.

Dalam sebuah pernyataan CNBG, mengatakan, kedua kandidat vaksin yang di dalamnya terdapat virus Omicron yang tidak aktif atau ‘dimatikan’ dan serupa dengan dua vaksin Sinopharm yang digunakan di China, akan diuji pada orang dewasa yang telah menerima dua atau bahkan tiga dosis vaksin.

Namun, itu tidak menentukan produk vaksin mana yang akan diterima peserta uji coba sebelum menggunakan booster eksperimental, atau berapa banyak subjek cara gara cepat haid yang akan digunakan.

Dikutip dari berita seputar Asia pada Minggu, 17 April 2022, sebuah penelitian di China menunjukkan bahwa dosis keempat BBIBP-CorV vaksin Sinopharm yang sudah ada tidak secara signifikan meningkatkan antibodi terhadap Omicron ketika diberikan enam bulan setelah vaksin booster atau menjadi rejimen dua dosis biasa.

Sementara, dosis keempat memang mengembalikan tingkat antibodi ke sekitar tingkat puncak setelah dosis ketiga.

Sehingga para peneliti mengatakan bahwa vaksin baru akan menawarkan alternatif yang lebih baik sebagai penguat di masa depan.

2 Kandidat Vaksin COVID-19 Sinopharm Khusus Omicron Disetujui untuk Uji Klinis

BioNTech Juga Bersiap dengan Vaksin COVID-19 Khusus Omicron

Rupanya, tidak hanya Sinopharm yang menyiapkan vaksin COVID khusus melawan varian Omicron. Hal serupa juga dilakukan BioNTech, perusahaan penghasil vaksin Pfizer.

Seperti diberitakan pada Rabu, 30 Maret 2022, BioNTech telah memerluas program uji klinis yang sedang berlangsung guna mengembangkan vaksin baru untuk perlindungan yang lebih baik terhadap varian Omicron.

Perluasan program uji cobanya dengan mitra Pfizer yang awalnya diluncurkan pada Januari 2022 terjadi ketika kasus COVID-19 global meningkat tajam dan perlindungan terhadap infeksi dari vaksin Comirnaty yang sudah ada telah berkurang.

Meski begitu vaksin-vaksin tersebut tetap ampuh dalam memberikan perlindungan terhadap penyakit parah.

BioNTech meningkatkan jumlah peserta dalam uji coba menjadi 2.150 orang peserta, yang semula hanya 1.420 orang. Nantinya darah yang diambil dari para peserta akan dipantau untuk respons imun.

Perusahaan mengatakan dalam sebuah pernyataan pada Rabu, 30 Maret 2022, data diharapkan keluar pada April ini.

“Tujuan kami adalah untuk memahami perlindungan yang diberikan vaksin-vaksin ini terhadap Omicron, serta perlindungan silang yang mereka berikan terhadap varian yang mengkhawatirkan sebelumnya,” katanya.

Telat Menstruasi, Ada 12 Tips untuk Mempercepat Haid yang Aman

Telat Menstruasi, Ada 12 Tips untuk Mempercepat Haid yang Aman

Bagi beberapa wanita menstruasi kerap mengganggu aktivitas sehari-hari. Tak sedikit yang mencari cara mempercepat haid, agar menstruasi tidak muncul saat kondisi penting.

Misalnya, ada beberapa kondisi yang membuat seseorang mengingingkan agar haid datang lebih cepat. Ada acara penting yang harus dihadiri, sudah merencanakan perjalanan liburan, hendak mengikuti pertandingan renang, ingin menunaikan ibadah umrah atau karena memang terlambat menstruasi. Untuk mempercepat haid, ada beragam cara yang dapat dilakukan dengan obat maupun secara alami.

1. Menggunakan kontrasepsi hormonal

Aat kontrasepsi hormonal merupakan cara yang efektif untuk mengubah siklus menstruasi. Jenis kontrasepsi hormonal yang dapat digunakan antara lain cincin vagina dan pil. Pil kontrasepsi merupakan gabungan dari progestin dan estrogen. Jika pil tersebut dikonsumsi selama 21 hari, lalu penggunaannya dihentikan atau diganti dengan pil plasebo selama 7 hari, maka dalam waktu 7 hari tersebut menstruasi akan terjadi.

Untuk membuat haid datang lebih cepat, Anda dapat lebih cepat menghentikan penggunaan pil kontrasepsi tersebut. Namun perlu diingat, apabila penggunaan pil dihentikan, maka kemungkinan terjadinya kehamilan pun akan meningkat.

2. Konsumsi vitamin C

Vitamin C dipercaya dapat meningkatkan kadar estrogen dan menurunkan kadar progesteron di tubuh. Hal ini kemudian akan membuat uterus atau rahim berkontraksi, dan dinding rahim pun akan luruh, sehingga terjadi menstruasi.

Meski begitu, belum ada penelitian yang bisa memastikan cara mempercepat haid ini. Sehingga, Anda perlu lebih berhati-hati saat melakukannya. Jangan konsumsi suplemen vitamin C berlebihan, karena dapat berbahaya untuk kesehatan.

3. Olahraga yang teratur

Olahraga ringan dapat membantu otot menjadi lebih rileks, sehingga dapat membantu haid datang lebih cepat. Namun, penelitian lebih lanjut perlu dilakukan untuk membuktikan cara mempercepat haid yang satu ini.

4. Diet dan menjaga berat badan

Perubahan berat badan dapat memengaruhi siklus menstruasi. Berat badan yang terlalu rendah, berisiko menyebabkan haid menjadi tidak teratur atau justru sama sekali berhenti. Sebab, tubuh memerlukan lemak untuk memproduksi hormon yang terkait dengan menstruasi.

Memiliki berat badan berlebih juga dapat membuat siklus menstruasi tidak teratur. Sehingga, Anda perlu memerhatikan asupan gizi untuk menjaga berat badan tetap pada batas ideal.

Telat Menstruasi Ada 12 Tips untuk Mempercepat Haid yang Aman

5. Kurangi aktivitas fisik yang terlalu berat

Wanita yang berprofesi sebagai atlet profesional, seringkali mengalami menstruasi yang tidak teratur. Sebab, olahraga dapat mengurangi kadar estrogen di tubuh, yang mengakibatkan darah haid tidak keluar. Untuk mempercepat datangnya haid, Anda bisa mengurangi intensitas olahraga yang berat di tanggal merah 2022, agar kadar hormon di tubuh dapat kembali seimbang.

6. Berhubungan seksual

Aktivtias seksual dapat memicu terjadinya menstruasi. Mengalami orgasme saat melakukan hubungan seksual, akan membuat leher rahim Anda melebar. Sehingga, akan ada daya yang menarik darah haid untuk turun. Selain itu, melakukan hubungan seksual secara teratur juga dapat mengurangi stres, sehingga membantu siklus menstruasi berjalan lebih teratur.

7. Lakukan relaksasi

Stres berat, dapat menyebabkan siklus menstruasi menjadi tidak teratur. Sehingga, melakukan cara-cara relaksasi dapat membantu mempercepat datangnya haid, bagi Anda yang terlambat datang bulan.

8. Kompres hangat di area perut

Kompres hangat atau berendam di air hangat, dapat membantu otot agar lebih rileks dan meredakan stres emosional. Selain itu, energi panas yang diterima tubuh, juga dapat melancarkan aliran darah ke rahim. Hal ini yang membuat metode tersebut dilihat sebagai salah satu cara mempercepat haid.

9. Konsumsi jahe

Manfaat jahe memang beragam, salah satunya berkaitan dengan menstruasi. Jahe dipercaya dapat memicu kontraksi rahim. Sehingga, tumbuhan yang satu ini disebut berpotensi membantu mempercepat datangnya haid. Meski begitu, belum ada penelitian yang dapat memastikan metode ini.

10. Konsumsi kunyit

Kunyit disebut dapat memengaruhi kadar estrogen dan progesteron di tubuh. Dengan menurunkan kadar progesteron, kunyi dipercaya dapat mempercepat datangnya haid.

11. Konsumsi nanas

Nanas kaya akan kandungan bromelain, yaitu enzim yang dapat memengaruhi estrogen dan hormon lainnya. Enzim ini dipercaya dapat membantu meredakan inflamasi atau peradangan. Sehingga, nanas dapat membantu kondisi menstruasi yang tidak teratur akibat inflamasi. Meski begitu, perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai hubungan bromealin dan percepatan menstruasi.

12. Gunakan rempah-rempah

Beberapa rempah-rempah dipercaya dapat memicu naiknya aliran arah ke rahim. Rempah tersebut di antaranya adalah kayu manis, daun parsley, daun sage, oregano, dan rosemary.

Meski cara mempercepat haid yang disebutkan di atas aman, tapi Anda tetap perlu berhati-hati jika terjadi efek samping yang tidak diinginkan. Apabila Anda ingin mengonsumsi pil kontrasepsi maupun vitamin, pastikan memilih yang sudah memiliki izin edar dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Salah satunya, pil kontrasepsi mengandung hormon yang dapat menimbulkan efek berbeda pada tiap orang. Meski jarang terjadi, pil ini juga berisiko meningkatkan kemungkinan terbentuknya gumpalan darah, terjadinya stroke, serta serangan jantung. Orang yang merokok dan berusia di atas 35 tahun juga berisiko lebih tinggi mengalami komplikasi dari konsumsi pil kontrasepsi. Karena itu, sebelum mengonsumsinya, lebih baik diskusikan terlebih dahulu dengan dokter.

Harga Tes PCR Bumame Farmasi Akhirnya Turun dari Rp 495.000 jadi Rp 275.000

Harga Tes PCR Bumame Farmasi Akhirnya Turun dari Rp 495.000 jadi Rp 275.000

Bumame Farmasi, salah satu penyedia jasa pemeriksaan Covid-19, akhirnya menurunkan harga tes PCR menjadi sesuai yang ditetapkan Kementerian Kesehatan atau Kemenkes. Kemenkes sebelumnya telah menetapkan harga tes tertinggi di Jawa Bali Rp 275 ribu dan luar Jawa Bali Rp 300 ribu.

Sebelumnya, perusahaan ini dikomplain oleh sejumlah warganet di Instagram resmi @bumame_farmasi. Mereka mempertanyakan harga yang belum sesuai dengan keputusan pemerintah tersebut padahal pemerintah telah menetapkan harga terbaru sejak Rabu lalu, 27 Oktober 2021.

“Halo kak, terkait perubahan harga baru pasti akan segera diberlakukan, saat ini kami di Bumame Farmasi masih menunggu keputusan dari pihak manajement. Pastinya kami akan mengikuti instruksi dari pemerintah dan untuk mendapatkan update terbaru mohon mengikuti social media kami,” demikian jawaban dari pihak Bumame, di kolom komentar pada akun Instagram @bumame_farmasi, Kamis, 28 Oktober 2021.

Postingan di Instagram Bumame Farmasi pada hari itu langsung viral dengan jumlah penonton video pendek sebanyak 3.137 orang dan menuai komentar dari 102 warganet.

Harga Tes PCR Bumame Farmasi Akhirnya Turun dari Rp 495.000 jadi Rp 275.000

Pada hari yang sama, Colinburgon juga menerima laporan langsung dari pengguna yang melakukan Tes PCR di Bumame TB Simatupang, Jakarta Selatan. Pengguna ini harus membayar tes PCR seharga Rp 495 ribu, atau Rp 220 ribu lebih mahal dari ketetapan Kemenkes.

Colinburgon saat itu lalu menghubungi kontak resmi WhatsApp Bumame yang tersedia di situs resmi mereka, bumamefarmasi.com. Layanan WhatsApp Business ini pun memberikan daftar harga resmi tes PCR saat ini.

Daftar harga PCR swab test yang diberlakukan sebagai berikut:

  1. Hasil 24 Jam – Rp 495 ribu
  2. Hasil 16 Jam – Rp 750 ribu
  3. Hasil 10 Jam – Rp 900 ribu

Selain itu, Bumame juga menyediakan layanan lain seperti Home Service PCR. Daftar harganya yaitu sebagai berikut:

  1. Swab PCR 1 X 24 Jam Rp 495 ribu minimal peserta Rp 10 orang
  2. Reguler: Rp 750 ribu nett, hasil keluar 1×24 jam, minimal peserta 4 orang
  3. Prioritas: Rp 900 ribu nett, hasil keluar 1×10 jam, minimal 4 peserta

Petugas Customer Service (CS) yang melayani tanya jawab di kontak resmi ini menyebut ini adalah tarif per orang. Sehingga untuk layanan obat sakit gigi reguler misalnya, total yang harus dibayar untuk minimal 4 peserta adalah Rp 3 juta.

Penetapan harga melebih Rp 275 ribu dan Rp 300 ribu ini dilarang oleh Kemenkes. Kementerian tidak memperbolehkan penyedia seperti rumah sakit sampai laboratorium mematok harga tes melebihi batas tersebut.

“Apapun alasannya, termasuk alasan waktu hasilnya keluar lebih cepat,” kata Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan, Kemenkes, Abdul Kadir dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu, 27 Oktober 2021.

Kala itu, Kemenkes pun menyatakan bila ada laboratorium yang memakai harga tidak mengikuti ketetapan pemerintah, maka akan dilakukan pembinaan melalui Dinas Kesehatan Kota atau Kabupaten. Apabila masih tidak mengikuti aturan yang ditetapkan, maka sanksi terakhir adalah penutupan laboratorium dan pencabutan izin operasional.

Belakangan, Bumame Farmasi mengumumkan penerapan harga terbaru tes PCR yang berlaku per tanggal 30 Oktober 2021 pukul 00.00 WIB. “Bumame Farmasi mengumumkan kamu dan keluarga sudah bisa menikmati PCR Swab Test dengan harga terbaru, Rp 275.000 yang berlaku di Pulau Jawa dan Bali, dan Rp 300.000 untuk luar Pulau Jawa & Bali,” tulis @bumame_farmasi pada Jumat malam, 29 Oktober 2021.

Bumame Farmasi juga memastikan bahwa meskipun harga PCR turun, akurasi hasil tes akan tetap terjamin. “Tidak perlu khawatir, karena kecepatan, ketepatan dan keakuratan pemeriksaan tetap menjadi prioritas kami, jadi kamu dan keluarga tetap bisa menikmati Swab Test yang aman dan nyaman, tentunya dengan harga yang lebih terjangkau,” tulis Bumame.

Obat Sakit Gigi Berlubang Paling Ampuh di Apotek

Obat Sakit Gigi Berlubang Paling Ampuh di Apotek

Gigi berlubang sebenarnya harus diperiksa ke dokter gigi. Namun, orang enggan untuk mengunjungi dokter gigi karena sibuk atau takut. Untuk meredakan sakit gigi sementara sebelum pergi ke dokter gigi, Anda bisa meminum obat pereda nyeri yang bisa Anda beli di apotek. Ada banyak pilihan obat sakit gigi berlubang paling ampuh di apotek.

Banyak di antaranya bahkan bisa dibeli di binomo tanpa resep. Berikut daftar obat yang bisa Anda coba:

1. Ibuprofen

Ibuprofen adalah obat sakit gigi berlubang yang bisa Anda beli di apotek tanpa resep. Obat ini terkenal ampuh dan tersedia dalam berbagai sediaan, seperti tablet, kapsul, dan suspensi. Ibuprofen adalah obat tahan sakit yang termasuk ke dalam golongan obat anti-inflamasi non-steroidal.

Dosis ibuprofen untuk orang dewasa adalah 200 miligram 3 sampai 4 kali sehari setelah makan. Namun, hindari obat ini jika Anda memiliki riwayat penyakit jantung, hipertensi, atau sedang hamil.

Obat Sakit Gigi Berlubang Paling Ampuh di Apotek

2. Parasetamol

Parasetamol atau acetaminophen juga bisa menjadi pilihan obat sakit gigi berlubang. Obat ini relatif aman bagi semua kalangan, dan tidak terlalu tajam ke lambung. Dosis parasetamol bagi orang dewasa adalah 500 miligram setiap 6 jam sekali sehabis makan.

3. Asam menefamat

Asam mefenamat adalah obat sakit gigi berlubang yang ampuh. Anda bisa mengonsumsi obat ini dengan dosis dewasa 500 miligram 3 kali sehari setelah makan. Hindari mengonsumsi obat ini jika Anda memiliki gangguan ginjal dan hati atau memiliki riwayat sakit lambung dan saluran pencernaan.

4. Natrium diklofenak

Natrium diklofenak menjadi pilihan yang bagus jika sakit gigi berlubang Anda menyebabkan rasa berdenyut. Natrium diklofenak memiliki efek anti-inflamasi yang kuat dan bisa meredakan sakit gigi berdenyut. Konsumsi obat ini dengan dosis dewasa 50 miligram 2 kali sehari setelah masak.

Obat-obatan ini hanya menghilangkan sakit sementara. Untuk mencegah sakit gigi berulang setelahnya, segera kunjungi dokter gigi untuk mengatasi penyebab sakit gigi yang Anda alami.